5 Air Terjun Di Bogor Yang Wajib Dikunjungi Orang Jakarta

Curug Cilember Air Terjun Di Bogor

Venicka.com – Saat merencanakan piknik pada akhir pekan, Anda bisa menikmati keindahan air terjun di Bogor. Ada lima terjun di Kota Hujan yang bisa Anda kagumi keindahannya bersama keluarga. Nah bagi warga Jakarta, boleh datang ke tempat wisata ini. Selain murah juga dekat dijangkau.

Curug Barong

Berlokasi dl Kampung Wangun, Desa Leuwlkaret, Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Curug Barong ini ketinggiannya mencapai tujuh meter. Airnya jernih. Dasarnya berbatu.

Untuk mencapai lokasi dari hulu Sungai Ciliwung ini, ditempuh berjalan kaki sejenak. Untuk masuk ke area terjun, setiap wisatawan dlkenakan biaya Rp 10.000.

Curug Leuwi Hejo

Curug Leuwt Hejo terletak di bawah Curug Barong. Pcngunjung dapat berenang di antara bebatuan besar di air terjun ini. Bahkan, Anda bisa terjun ke kolam air terjun dari atas batu besar. Anda tak perlu membayar lagi di lokasi ini karena sudah dibayar saat masuk Curug Barong.

Untuk mcncapai spot Curug Leuwi Hejo, Anda perlu trekking sejauh 2 kilometer. Selama berjalan kaki, Anda akan melewati pepohonan dan kicau burung.

Saat Anda sampai di lokasi. Anda langsung dimanjakan dengan kecantikan dari Curug Leuwi Hejo. Batuan yang menyekat satu sama lain menghiasi pemandangan di Leuwi Hejo.

Bagi Anda yang ingin melompat dari atas bebatuan disarankan untuk berhati-hati agar tidak tergelincir. Untuk kedalaman kolam di Curug Leuwi Ilejo sendiri bisa mencapai kedalaman mulai dari 5 hingga 7 m.

Curug Leuwi Licuk

Masih tcrgolong satu kawasan dengan Curug Barong dan Curug Leuwi Hejo. Curug Leuwi Licuk ini menghadirkan pemandangan berbeda dari dua curug sebelumnya. Curug di antara dua tebing tinggi ini aliran airnya jernih kehijauan.

Untuk Anda yang ingin mampir ke obyek wisata yang satu. Anda disarankan untuk menggunakan mobil pribadi karena rute cukup jauh. Jika dari arah Jakarta, keluar di pintu tol Sentul Selatan mengarah ke Perumahan Sentul City hingga ke Simpang Jungle Land. Lalu belok ke kanan ke arah Kecamatan Sukamakmur. Waktu yang ditempuh dari simpangan itu sekitar 30 menit perjalanan

Curug Cilember

Berlokasi di Desa Jogjogan, Kecamatan Cisarua,Kabupaten Bogor. Tempat ini menghadirkan obyek wisata alam bernama Curug Cilember. Curug yang satu ini menghadirkan tujuh air terjun berlokasi di spot yang berbeda-beda dengan ketinggian beragam. Dari jeram yang pendek hingga dengan jeram tertinggi mencapai 40 meter tersedia di curug ini.

Bagi wisatawan yang hendak menuju ke tempat ini tak perlu khawatir. Fasilitas di Curug Cilember sudah termasuk lengkap mulai dari MCK. pos jaga hingga ruang informasi.

Untuk memasuki area wisata Curug Cilember, Anda akan dikenakan biaya kisaran Rp 13.000. Bagi Anda yang membawa kendaraan akan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 8.000 untuk mobil dan Rp 4.000 untuk motor. Lokasi air terjun yang dikelilingi oleh hutan pohon pinus membuat suasana Curug Cilember menjadi sangat sejuk dan menenangkan

Curug Cigamea

Curug Cigamea terletak di Desa Gunungsari, Pamijahan dan masuk ke dalam kawasan Kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak (KTNGHS). Kabupaten Bogor. Untuk menuju ke sana Anda dapat melewati jalur utama, lewat Leuwiliang.

Ada enam curug di sana, namun Curug Cigamea primadonanya. Pemandangannya indah. Anda masuk ke kawasan ini dengan membayar tiket Rp 5.000. lalu tiket masuk ke obyek wisata seharga Rp 7.500 per orang. Lebih hemat bukan? Bagi warga ibukota Jakarta berakhir pekan di Bogor sambil menikmati air terjun niscaya akan menghilangkan penat yang ada.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

− 1 = 1